Malam Grand Final Kang Nong Kabupaten Serang

Para finalis Kang Nong Kabupaten Serang 2017 bersama paguyuban Kang Nong Kabupaten Serang saat karantina malam terakhir.
Malam Ini Grand Final Kang Nong Kabupaten Serang
Rangkaian pemilihan Kang Nong Kabupaten Serang 2017 memasuki tahap grand final. Prosesi pemilihan juara I-III dan berbakat ini dilakukan malam ini, Jumat (12/5) di Hotel Horison, Jalan Lingkar Selatan, Kota Cilegon. Kegiatan yang rencananya dimulai pukul 19.00 WIB ini akan dihadiri Bupati Serang, Hj Ratu Tatu Chasanah.
“Kami berharap, acara grand final dapat terlaksana dengan baik. Dan dapat memilih Kang dan Nong yang benar-benar dapat melaksanakan tugas sebagai duta wisata yang bakal mengenalkan destinasi wisata Kabupaten Serang ke banyak orang,” terang Ica atau Marisca Theresia, Kasi Promosi dan Pariwisata Disparpora Kabupaten Serang.
Untuk membekali para Kang Nong, karantina di hari ketiga diisi pematangan koreografi catwalk dan tari yang akan dipentaskan di malam grand final. Namun disela-sela padatnya pematangan, 20 finalis yang dikarantina di Hotel Aston Anyer, Kabupaten Serang, ini dibekali dengan materi ESQ pada Rabu (10/5).
Djaka Adiwinata, perwakilan paguyuban Kang Nong Kabupaten Serang yang stand by selama kegiatan berlangsung menjelaskan, agenda karantina hari ketiga cukup padat. “Usai salat Subuh, para finalis aerobik zumba dan fun game, dilanjut materi catwalk, table manner sampai zuhur. Dilanjut materi seni budaya oleh Pak Beny dari Dindikbud Kabid Kebudayaan, kemudian dilanjut latihan nari. Malamnya, dilanjut materi ESQ oleh Deni Arif Hidayat,” katanya.
Menurut Djaka, pentingnya materi ESQ ini untuk memupuk jiwa spiritual para finalis. “Sehingga membentuk spiritual building di dalam diri masing-masing finalis ebagai salah satu bekal meraih kesusksesan,” terangnya.
Seusai materi ESQ yang berlangsung dari pukul 21.00-22.00 WIB ini, kemudian kembali dilanjut latihan tari tradisional. Ia berharap, semoga pada malam puncak, para finalis bisa menampilkan yang terbaik.
Deni Arif Hidayat, pemateri ESQ berharap, para finalis Kang Nong Kabupaten Serang 2017 ini menjadi anak saleh dan salehah. “Jangan lupa meminta restu dan doa kepada orangtua, karena bisa sampai di sini itu berkat doa orangtua, guru-guru dan temannya. Jangan lupa menyantuni anak yatim, karena itu adalah kunci kesuksesan. Harus memperbanyak empati dan bisa maaf dan memaafkan,” tegas Kepala SMAN 2 Kota Serang ini. (wivy-zetizen/zee)
Berita Terkait
Agenda Kegiatan Dinas
- 20 Finalis Kang dan Nong Kabupaten Serang 2017 Berkompetisi
- RoadShow Kang Nong, Disporapar Datangi Tiga Lokasi
- Roadshow Kang Nong Kabupaten Serang di SMAN 1 Ciruas, SMKN 1 Ciruas dan SMAN 1 Kibin
- Roadshow Kang Nong Semarakkan Launching Batik Anyer di SMKN 1 Anyer
- Disporapar Kabupaten Serang Roadshow Kang Nong ke SMKN 1 Cinangka
Event Pariwisata & Budaya
Pengumuman
Berita Kepemudaan
- Memberikan Peran pada Pemuda – Dari Pembangunan Desa hingga Teknologi
- Kepemudaan dan Kebangkitan Ekonomi – Dari Serang hingga MEA
- PERINGATAN HARI SUMPAH PEMUDA ( HSP ) TAHUN 2016
- KEGIATAN P2WKSS DI DESA BAROS DAN SIDAMUKTI KECAMATAN BAROS OLEH DISPARPORA KAB.SERANG
- Pemuda Kabupaten Serang Lolos Seleksi BPAP/JPI
Minggu, 17 Februari 2019
Pencarian Berita
FORMULIR KANG NONG 2018
Annual Culture Festival

Tinggalkan Balasan